Panji Tantang Alamsyah di Perempat Final

Panji Akbar Sudrajat - Alamsyah Yunus
Sirkuit Nasional ‐ Created by AH

Padang - Untuk kelima kalinya, duel Panji Akbar Sudrajat (Pelatprov DKI Jakarta) kontra Alamsyah Yunus (PB JR Enkei) akan tersaji kembali. Kali ini keduanya akan berjumpa dibabak perempat final Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) seri kesembilan yang akan berlangsung besok, di GOR PT Semen Padang, Padang, Sumatera Barat, Kamis (23/10).

Pertemuan pertama mereka yakni di turnamen Taipe Open GPG pada tahun 2013 lalu yang dimenangkan oleh Panji Akbar Sudrajat.

Kekalahan Alamsyah atas Panji dipertemuan pertamanya tersebut, langsung dibalas di tiga pertemuan berikutnya oleh Alamsyah yang berlangsung di Djarum Sirnas seri Jawa Tengah 2013, Djarum Sirnas Jawa Tengah 2014, dan terkahir diseri ketujuh Djarum Sirnas Bali 2014 lalu.

Besok pertemuan kelima kalinya. Saya akan berusaha sebisa mungkin untuk bisa bermain baik sejak awal game pertama. Selain itu, strategi permainan yang akan diterapkan besok, yakni bermain sabar mengikuti tempo permainan Alamsyah hingga ada kesempatan baru akan menyerang.” Ungkap Panji.

Panji sendiri memastikan tiket perempat final, setelah dibabak ketiga sore tadi, mengalahkan wakil tuan rumah Try Yudha Prayoga (PBSI Padang Pariaman) dengan 21-13 21-6. Dan Alamsyah melaju kebabak perempat final setelah dibabak tiga tadi mengalahkan Christofle Brians (Pelatprov PBSI DKI Jakarta) dengan bermain tiga game 18-21 21-14 21-12.

Tadi sempat kewalahan di game pertama. Untungnya bisa bangkit di game kedua dan tiga. Besok melawan Panji harus jangan gampang mati sendiri, dan juga menguatkan pertahanan.” Ungkap Alamsyah.