Budiharto : Penonton Surabaya Fanatik, Sportif, dan Heboh

Luar Arena ‐ Created by

Surabaya - Djarum Superliga Badminton 2014 siap digelar di DBL arena, Surabaya, 3 - 9 Febuari. Kota yang tiga kali berturut - turut menjadi pemangku hajat digelarnya kejuaraan beregu antar klub terbaik dalam maupun luar negeri ini, bukan tanpa alasan.

“Penonton Surabaya sudah terkenal fanatik, sportif, dan heboh dalam mendukung pemain pujaannya. Karena alasan seperti itulah, tahun ini Djarum Superliga Badminton 2014 bergulir di Surabaya. “Hal tersebut diakui Budiharto yang merupakan Direktur Djarum Superliga Badminton 2014.

Selain itupun, dinilainya antusiasme masyarakat Surabaya terhadap bulutangkis yang tidak diragukan lagi, diakui Budiharto bahwa kota pahlawan ini sangat cocok untuk secara aktif memasyarakatkan bulutangkis di Indonesia.

“Selain itu, tujuan dari diadakannya acara ini di Surabaya adalah secara aktif memasyarakatkan bulutangkis di Indonesia, sangat cocok ditanamkan terlebih dahulu di kota ini.”

Kesuksesan Djarum Superliga yang tiga kali berturut - turut digelar di Kota Surabaya ini, tidak memupuskan harapan untuk kota - kota lainnya untuk menjadi tuan rumah Djarum Superliga ditahun berikutnya.

“Semoga saja ditahun berikutnya, Djarum Superliga ini bisa digelar di Kota lain dengan harapan lebih sukses dan meriah lagi.” Ungkap Basri yang merupakan Event Manager Djarum Superliga.