Musica Janjikan Kejutan di Semifinal

Superliga ‐ Created by AR

Juara dua kali Djarum Superliga Badminton berturut-turut 2013 dan 2014 Musica Champions Kudus, kembali menjanjikan suguhan kejutan di semifinal Djarum Superliga Badminton 2015 yang akan berlangsung Sabtu, (31/1) mendatang.

Setelah di Djarum Superliga Badminton tahun lalu, tim asuhan  Effendi Widjaja itu mendatangkan artis fenomenal Ariel Noah, Momo Geisha, dan Rian d'masiv, kali ini, tim yang saat ini diperkuat Lee Yong Dae tersebut kembali menjanjikan kejutan dengan akan mendatangkan artis ke GOR Lila Bhuana, Denpasar, Bali.

“Kami sedang mengusahakan untuk bisa kembali mendatangkan artis di acara Djarum Superliga tahun ini. Hal tersebut untuk memberikan tambahan hiburan kepada para penonton yang menikmati Djarum Superliga ini. Kita nantikan saja nanti yang jelas kami sedang mengusahakan.” Ungkap Manajer tim Effendi Widjaja saat ditemui di ruangan atlet sore tadi.

Ketika ditanya mengenai siapa yang akan didatangkan, ini jawaban Effendi “Lihat saja nanti, kalau dikasih tahu sekarang, gak akan jadi kejutan dong,” Tambahnya.

Sementara itu, tim Musica Champion Kudus pada laga kedua yang berlangsung hari ini (27/1) akan menghadapi tim Jaya Raya Suryanaga Surabaya, Tim yang digawangi Simon Santoso CS itu akan turun dengan kekuatan penuh.