(Blibli Indonesia Open) Kehabisan Tiket Final, Booth Blibli ‘Diserbu’ Penonton

Suasana nonton bareng di Booth Blibli.com.
Suasana nonton bareng di Booth Blibli.com.
Indonesia Open ‐ Created by Iman

Jakarta | Atmosfer laga final Blibli Indonesia Open 2019 BWF Tour Super 1000 sangat fantastis. Buktinya, para penonton sudah datang sejak pagi ke Istora Senayan untuk mendapatkan tiket masuk. Sayangnya, mimpi mereka masuk ke tribun harus dikubur dalam-dalam setelah tiket habis terjual.

Bagi Anda yang saat ini sudah berada di Istora Senayan jangan sedih, terlebih bagi Anda yang menunggu pertandingan final ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melawan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon. Pasalnya, booth Blibli yang tepat berada di pintu masuk menggelar nonton bareng.

Berdasarkan pantauan Djarum Badminton Minggu (21/7), pukul 15:00 WIB, beberapa dari penonton yang tidak kebagian tiket terlihat memadati Booth Blibli untuk menyaksikan partai final ganda putri asal Jepang Yuki Fukhusima/Sayaka Hirota melawan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahasi. Beberapa penonton terlihat enjoy, dan menikmati pertandingan tersebut.

Meski tidak bisa masuk ke tribun istora, suasana nonton bareng tak kalah seru. Mereka seperti berada di tribun dengan bersorak, tepuk tangan, bahkan ada juga yang sambil menyantap makan siang. "Nonton di sini (booth Blibli) gak kalah seru sama yang di dalam istora," ucap Husain (25), warga Depok.

Semakin sore, para penonton semakin memadati area Istora Senayan. Tapi lagi-lagi, mereka harus gigit jari setelah tiket habis terjual. Sekedar informasi, jika Anda yang menunggu pertandingan final ganda putra Indonesia berlaga, bisa menyaksikan di booth Blibli, Djarum Foundation, dan di panggung live music.