Nusa Dua | Jonatan Christie sukses melaju ke babak perempat final Indonesia Open 2021. Kemenangan diraih Jojo --sapaan akrabnya-- setelah mengalahkan sesama wakil Indonesia pada tunggal putra, Chico Aura Dwi Wardoyo, di Nusa Dua, Bali, Kamis (25/11). Jojo menang dua gim langsung atas Chico dengan skor 21-11, 21-12, dalam waktu 35 menit.