BAC 2022 - Ginting Gagal Ikuti Jejak Jojo dan Chico

Anthony Sinisuka Ginting (Humas PP PBSI)
Anthony Sinisuka Ginting (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Manila | Anthony Sinisuka Ginting gagal melanjutkan tren kemenangan seperti dua rekannya sesama pemain tunggal putra, Chico Aura Dwi Wardoyo dan Jonatan Christie, ke semifinal Kejuaraan Bulu Tangkis Asia (BAC) 2022. Anthony menyerah dari pebulu tangkis China, Weng Hong Yang, dengan skor 13-21, 21-16, 11-21, dalam pertandingan perempat final di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Jumat (29/4).

Pelatih tunggal putra pelatnas bulu tangkis Indonesia, Irwansyah, melihat ada keraguan dalam diri Anthony, saat bertanding melawan juara Korea Masters 2022 tersebut. "Sebenarnya permainan Ginting sudah bagus, hanya memang masih ada beberapa keragu-raguan dalam mengambil keputusan," ujarnya, lewat siaran pers Humas PP PBSI.

"Di samping itu lawan memang sedang on fire," kata Irwansyah.

Meski demikian, Irwansyah mengaku cukup puas dengan penampilan Anthony di kejuaraan perorangan Asia ini. Walau, pemain berperingkat lima dunia itu gagal mengulang kenangan manisnya di Manila, kala meraih podium tertinggi semasa berlaga di nomor beregu SEA Games 2019 dan Kejuaraan Asia Beregu 2020.

"Dia sudah mulai menemukan lagi pola main yang kita inginkan. Ke depan saya berharap perfirmanya bisa terus membaik," demikian Irwansyah.