(Piala Sudirman) Unggulan Tiga, Indonesia Huni Grup B

Selebrasi Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia).
Selebrasi Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia).
Internasional ‐ Created by Bimo Tegar

Jakarta | Hasil undian Piala Sudirman 2019 telah diputuskan, Selasa (19/3). Berstatus sebagai unggulan ketiga, tim bulutangkis Indonesia tercatat menghuni Grup B di ajang Piala Sudirman 2019 yang akan berlangsung di Guangxi Sports Center, Nanning, Tiongkok pada 19 hingga 26 Mei mendatang, bersama dengan Denmark dan Inggris. Melihat hasil undian inipun, Indonesia punya peluang cukup besar untuk bisa meloloskan diri dari fase penyisihan grup kejuaraan beregu campuran dua tahunan ini.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Susy Susanti mengaku optimis bila skuad Merah Putih bisa mengatasi dua negara Eropa tersebut. Pasalnya, berbekal pada dua hasil pertemuan terakhir di fase penyisihan grup kontra Denmark di Piala Sudirman, Indonesia punya catatan manis dengan selalu menang 3-2. “Secara beregu kita optimis. Karena kalau beregu biasanya para atlet tampilnya lebih bagus,” kata Susy Susanti.

“Di grup ini kita tergabung dengan tim Eropa. Denmark merupakan tim yang kuat, Inggris juga bukan lawan yang mudah. Tapi kita tetep optimis dan harus positif. Dibilang sulit ya tidak, tapi mudah juga enggak. Karena kekuatan lawan, khususnya Denmark, cukup merata. Yang pasti kita akan melakukan persiapan yang sebaik-baiknya, mengatur strategi dan komposisi yang pas. Karena kalau gini kan tinggal atur strategi, cocok-cocokan main dengan lawan, siapa yang paling bagus buat ambil poin. Mudah-mudahan nanti bisa lancar,” jelasnya melanjutkan.

Sementara itu, Jepang yang kali ini menyandang status unggulan pertama, akan tergabung di dalam Grup A bersama dengan Thailand dan Rusia. Sedangkan tim tuan rumah, Tiongkok, yang merupakan unggulan dua, akan berada di Grup D bersama dengan India dan Malaysia. Sementara Korea yang berstatus juara bertahan, tergabung pada Grup C bersama dengan Taiwan dan Hong Kong.

Dari masing-masing grup akan memperebutkan posisi juara dan runner up di fase penyisihan untuk melaju ke babak gugur Piala Sudirman 2019. Meski begitu, tiap tim yang berhasil lolos, nantinya akan diundi lagi menjelang babak delapan besar.