SEA Games 2021 - Emas Tunggal Putri Milik Thailand

Putri Kusuma Wardani (Humas PP PBSI)
Putri Kusuma Wardani (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Jakarta | Final sesama pemain Thailand tercipta pada sektor tunggal putri nomor perorangan SEA Games Vietnam 2021. Pada semifinal di Bắc Giang Gymnasium, Sabtu (21/5) siang, unggulan teratas Pornpawee Chochuwong kembali dapat mengatasi perlawanan Putri Kusuma Wardani, sementara Phittayaporn Chaiwan menundukkan Gregoria Mariska Tunjung. Kedua pebulu tangkis Thailand tersebut menang dua gim langsung.

Putri untuk kali kedua di pesta olahraga Asia Tenggara ini berhadapan dengan Pornpawee. Pemain berperingkat 51 dunia itu harus kembali mengaku keunggulan pemain tunggal putri andalan Thailand tersebut. Dalam tempo 43 menit, Pornpawee memenangkan pertandingan dengan skor 21-16, 21-9.

Pada partai final beregu putri, Rabu (15/5), Pornpawee juga berhasil mengungguli Putri dengan dua gim langsung 21-16, 22-20 atas. Sejak kali pertama bertemu di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022, Putri belum pernah mengalahkan pemain berperingkat 10 dunia itu.

Sementara, Phittayaporn, pemain berperingkat 21 dunia, memerlukan waktu 35 menit untuk menyudahi perlawanan Gregoria dengan skor 21-18, 21-15. Bagi Phittayaporn, ini adalah kemenangan pertama atas Gregoria sejak kedua pemain bertemu pada tahun 2015.

Dengan hasil ini, Putri dan Gregoria harus puas dengan pencapaian medali perunggu pada SEA Games Vietnam 2021. Keping perunggu pernah diraih Gregoria pada SEA Games Malaysia 2017.