Menang, Rehan/Lisa Dipastikan Lolos ke Perempat Final

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati bersiap menghadang serangan.
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati bersiap menghadang serangan. (Foto: PBSI)
Nasional ‐ Created by Bimo Tegar

Jakarta | Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati berhasil memetik kemenangan atas pasangan Ghifari Anandaffa Prihardika/Angelica Wiratama dalam pertarungan tiga game. Bertanding di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (1/7), Rehan/Lisa menang dengan skor 21-16, 14-21 dan 22-20. Lewat kemenangan ini, Rehan/Lisa dipastikan lolos ke perempat final Mola TV PBSI Home Tournament meski masih menyisakan satu pertandingan lagi di fase penyisihan Grup B.

Mampu menguasai jalannya pertandingan di game pertama, Rehan/Lisa justru kerepotan meladeni pola permainan Ghifari/Angelica pada game kedua.

“Di game pertama, lawan belum tahu cara main kita, mereka banyak main drive panjang dan mempercepat tempo. Tapi di game kedua, permainan kita mulai terbaca, dan kita terlambat mengubah strategi,” jelas Rehan Naufal Kusharjanto dalam siaran pers PP PBSI yang diterima Djarumbadminton.com.

Memasuki game ketiga, pertandingan semakin memanas. Bahkan sebelum memastikan kemenangannya, Rehan/Lisa harus lebih dulu melewati setting poin. “Waktu setting 20-20 tadi kita saling komunikasi, sabar saja dan jangan terbawa emosi,” kata Lisa Ayu Kusumawati.

Sementara itu, bagi Ghifari/Angelica, dua kekalahan yang dialaminya pada laga hari ini otomatis menutup peluang mereka untuk bisa melangkah lebih jauh lagi. Pasangan baru ini harus rela menjadi juru kunci di Grup B. Pagi tadi, Ghifari/Angelica kalah dua game langsung dari Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso dengan skor 12-21 dan 15-21.

Selanjutnya, Rehan/Lisa akan berhadapan dengan Adnan/Mychelle untuk menentukan posisi juara di Grup B Mola TV PBSI Home Tournament.