(Sirnas Semarang 2016) Anang Siapkan Mental Hadapi Unggulan Pertama

Anang Wahyudi
Anang Wahyudi Persiapkan Mental dan Tenaga Jelang Hadapi Unggulan Pertama.
Sirkuit Nasional ‐ Created by AH

Semarang - Tunggal dewasa putra di ajang Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Li-Ning Jawa Tengah Open 2016 sudah memasuki laga babak pertama pada sore tadi, Senin (24/10).

Pada nomor pertandingan pertama, mempertemukan antara wakil tuan rumah USM Jaya, Fuad Alfaris kontra wakil SGS PLN Bandung, Anang Wahyudi. Bertanding di lapangan satu, dalam waktu 25 menit saja pertandigan tadi pun mampu dimenangkan oleh Anang dengan 21-13 dan 21-13.

Diakui pemain yang sudah berusia 28 tahun ini, jika kunci kemenangannya tadi yakni dirinya bisa bermain dengan lepas “Tadi di pertandingan pertama bagi saya di turnamen ini, saya bisa mengeluarkan semua permainan terbaik saya. Pokoknya tadi saya bermain lepas dilapangan meskipun melawan tuan rumah,” ungkap Anang usai laga.

Kemenangan di pertandingan tadi membawanya kebabak kedua yang akan berlangsung besok, Selasa (25/10) dan rintangan yang cukup berat pun nampaknya akan mulai dihadapi Anang pada babak kedua besok. Pasalnya, unggulan pertama asal ISTC Berkat Abadi Sukabumi, yakni Panji Akbar Sudrajat sudah menunggunya. Panji sudah lebih dulu melangkah kebabak kedua tanpa bertanding, setelah di babak pertama mendapatkan bye.

Menghadapi sang unggulan teratas, Anang mengaku akan siapkan mental. “Besok lawan unggulan pertama sepertinya bakal menyita banyak tenaga bagi saya. Pokoknya saya juga akan mempersiapkan siapkan mental bertandingan saya di lapangan,” pungkasnya.