Indonesia Masters 2022 - Jojo: Syukur-syukur Juara

Jonatan Christie (Humas PP PBSI)
Jonatan Christie (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Jakarta | Pemain tunggal putra Indonesia Jonatan Christie menyatakan siap memberikan penampilan maksimal di Indonesia Masters 2022 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 7-12 Juni. Tahun lalu, ketika turnamen berlevel BWF World Tour 500 ini digelar di Nusa Dua, Bali, Jojo --sapaan akrabnya-- mencapai babak 16 besar sebelum dikalahkan pebulu tangkis India, Kidambi Srikanth, dengan skor 13-21 21-18, 21-15.

"Semoga saya bisa menampilkan performa semaksimal mungkin, syukur-syukur juara," melalui siaran pers Humas PP PBSI, Jumat (20/5) petang.

"Saya akan fokus ke satu pertandingan ke pertandingan berikutnya," Jojo, menambahkan.

Hingga jelang paruh tahun 2022, Jojo telah mengikuti German Open 2022, All England 2022, Swiss Open 2022, Korea Open 2022, Kejuaraan Bulu Tangkis Asia (BAC) 2022, serta Piala Thomas 2022.

Pemain berperingkat delapan dunia itu menjuarai Swiss Open 2022 setelah mengalahkan pemain India, Prannoy H. S., dengan skor 21-12, 21-18. Ia juga tercatat sebagai runner-up Korea Open 2022, BAC 2022, dan Piala Thomas 2022.

Jojo tak memerinci persiapannya jelang turnamen yang untuk kali pertama diselenggarakan dengan kehadiran penonton tersebut. "Saya harus siap menghadapi pertandingan yang ada di depan mata dahulu," kata pemuda berumur 24 tahun tersebut.

PP PBSI menyebutkan, Indonesia Masters 2022 akan diikuti 273 pemain dari 28 negara, sementara Indonesia menurunkan 53 pemain. Para pebulu tangkis top dunia sudah menyatakan hadir dan siap meramaikan persaingan.